bahasforex.com – Sekedar informasi, investasi saham adalah jenis investasi yang berupa penanaman modal berupa pembelian saham (surat berharga) perusahaan. Sebut saja seperti anda ingin berinvestasi saham BRI, maka anda bisa menyimak cara investasi beli saham BRI online yang berarti anda akan menanam modal pada perusahaan BRI.
Nama BRI atau singkatan dari Bank Republik Indonesia pastinya sudah tidak asing lagi ditelinga anda bukan? dimana BRI merupakan salah satu bank terbesar di tanah air dengan nasabah yang menjangkau hingga pelosok desa. Maka dari itu, apabila anda berminat berinvestasi saham perusahaan, maka investasi saham BRI bisa menjadi pertimbangan anda.
Adapun saham PT Bank Rakyat Indonesia Tbk hadir dengan kode emiten BBRI dan saham ini masuk dalam deretan saham unggulan di Indeks LQ45 yang berarti saham ini termasuk daftar saham yang performa baik dan menjadi salah satu saham yang direkomendasikan untuk menjadi investasi yang aman dan memberikan keuntungan karena kinerja perusahaan yang baik dan stabil. Sebut saja seperti dimana bank BRI memiliki kapitalisasi pasar sebesar Rp 603,06 triliun sehingga tidak mengherankan saham BBRI jadi rebutan.
Baca juga Keuntungan Dengan Berinvestasi Emas Yang Perlu Anda Ketahui
Beli saham BRI online
Bagi anda yang berminat membeli saham BRI online, maka pertama anda harus memiliki rekening saham atau Rekening Dana Investor (RDI). Anda bisa membuka rekening saham online bisa melalui perusahaan sekuritas terbaik yang anda pilih. Adapun rekening saham adalah untuk membuka rekening di perusahaan sekuritas dan akan digunakan sebagai data yang disampaikan pada KSEI.
Nantinya, rekening ini adalah rekening penyimpanan saham yang anda miliki. Rekening Dana Investor (RDI) adalah rekening dari dana anda, yang ditempatkan terpisah dari rekening perusahaan efek. Adapun manfaat RDI adalah agar anda memiliki rekening bank sendiri untuk seluruh penyelesaian transaksi saham dan untuk menyimpan dana yang tidak dibelikan saham.
Berikut syarat membuka rekening saham online di perusahaan sekuritas yang bisa anda simak sebagai berikut.
Syarat Membuka Rekening Saham Online
- Foto e-KTP
- Foto selfie memegang KTP
- Foto Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP)
- Foto halaman depan rekening tabungan pribadi
- Mengisi formulir pembukaan rekening saham online
- Materai
Nantinya anda tinggal ikuti langkah pembukaan rekening di aplikasi saham online sekuritas. Tetapi sebelumnya, pastikan anda sudah mendaftar atau registrasi membuat akun di aplikasi saham tersebut.
Baca juga Keuntungan Dengan Berinvestasi Emas Yang Perlu Anda Ketahui
Setelah memiliki rekening saham atau RDI, maka langkah selanjut yang perlu anda lakukan adalah menyetor uang sebagai deposit awal. Besaran setoran awal tergantung dari sekuritas yang anda pilih. Ada yang mulai dari Rp 100 ribu saja dan seterusnya.
Selanjutnya adalah melakukan pembelian saham BRI online yang mana panduannya bisa anda simak sebagai berikut.
Cara Beli Saham BRI Online di BRI Danareksa Sekuritas
- Pertama, silahkan buka aplikasi trading saham online D’ONE Next G dari ponsel
- Lalu masukkan username (ID) dan password
- Klik Login
- Selanjutnya, klik Quotes
- Lalu klik Detail Quotes
- Ketik kode saham atau nama perusahaan yang akan dibeli
- Klik Buy
- Anda bisa memasukkan jumlah lot dan harga yang anda inginkan
- Lalu klik Buy
- Dan proses selesai.
Cara Beli Saham BRI Online di MOST milik Mandiri Sekuritas
- Pertama, silahkan buka aplikasi trading saham online MOST
- Login dengan memasukkan user id dan password
- Klik garis tiga di pojok kanan atas
- Lalu pilih menu Order
- Masukkan kembali PIN verifikasi
- Klik Buy
- Pilih kode saham dengan klik tanda search
- Masukkan kode saham BBRI
- Isi harga beli yang diinginkan dan jumlah lot
- Klik Buy
- Klik Ok untuk konfirmasi pembelian
- Dan proses selesai.
Baca juga Cara Berinvestasi Aman dan Tidak Tergiur dengan Investasi Bodong
Cara Beli Saham BRI Online di IPOT milik Indo Premier Sekuritas
- Pertama, silahkan buka aplikasi trading saham online IPOT
- Login
- Klik Simple Buy
- Masukkan kode saham yang ingin dibeli
- Lalu harga saham yang anda inginkan pada bagian BID (apabila anda ingin harga murah tetapi risikonya harus menunggu antrean pembelian saham)
- Klik harga saham pada bagian OFFER (jika mau langsung mendapatkan saham tanpa perlu antre, tetapi konsekuensinya harga mahal)
- Atau anda bisa langsung mengisi kolom dengan harga yang diinginkan
- Masukkan jumlah lot pembelian
- Klik OK untuk konfirmasi pembelian
- Proses selesai
Anda bisa mengecek status orderan pembelian saham di Order Buy. Apabila anda sudah berhasil, akan muncul keterangan Done dan Average-nya.
Demikian informasi mengenai cara investasi beli saham BRI online. Semoga berguna dan bermanfaat bagi anda yang berinvestasi saham BRI yang dikenal aman dan memiliki performa yang stabil.